

Ya seperti kita ketahui CD Johnny Winter The Woodstock Experience yang menjadi materi arisan CD 11 ini didalamnya terdapat dua CD, yang satu adalah rekaman penampilan Johnny Winter di Woodstock Art and Fair Festival pada tanggal 17 Agustus 1969, dan yang kedua adalah bonus CD, yang ternyata merupakan album Johnny Winter yang pertama. Hal ini membuat salah satu calon, dari dua calon pemenang Arisan CD Sessi 11 yang akan dibuka pada hari Jum'at 7 Agustus yang akan datang (di acara Blues Mara) menjadi sangat beruntung, karena akan mendapatkan dua buah CD Johnny Winter sekaligus ! Sedangkan satu orang yang lain akan mendapatkan CD Paul DeLay, The Last Of The Best (Live). Oke, kita tunggu siapa yang paling beruntung nanti !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar