Rabu, 24 September 2008

IN MEMORIAM BUDDY MILES

Berita yang terlambat Blues Mara dapat adalah kematian drummer Buddy Miles, yang di dunia musik dikenal antara lain lewat kiprahnya bersama Jimi Hendrix dan Billy Cock ketika ketiganya bergabung dalam Band Of Gipsys (1970), selain juga kiprah Buddy Miles sebagai artist solo dengan hitnya antara lain Them Changes dan Down By The River. Tapi khusus bagi pendengar setia Blues Mara, Buddy Miles mungkin lebih akrab lewat lagu Texas baik versi ketika ia bergabung dengan grup Electric Flag, album "A Long Time Commin" (1968) ataupun versi solo albumnya ketika ia memakai bendera Buddy Miles Express, liwat album "Electric Church" (1969). Kemudian belakangan di awal tahun 2000 an, di Blues Mara berkumandang lagu Red House dari Buddy Miles, via album "A Tribute To Jimi Hendrix" (1997).
Buddy Miles yang dilahirkan pada 5 September 1947 meninggal pada tanggal 26 Februari 2008, di rumahnya di Austin Texas, karena penyakit jantung. Yang menarik, sehari sebelumnya Buddy Miles sempat menikmati lagu Them Changes dibawakan oleh Eric Clapton dan Stevie Winwood, yang mengadakan pertunjukan di Madison Square Garden, New York via telepon selulernya, yang nampaknya memang sengaja ditujukan untuk dirinya. Ketika Buddy Miles betul meninggal, lagu Them Changes menjadi lagu wajib pada pertunjukan Clapton dan Winwood berikutnya.

Tidak ada komentar: